Kamis, 24 Juni 2010

Setang Berperedam dan Filter Udara Unik

Do you want to share?

Do you like this story?


Hari ini Gokiel Abiez berkata mengenai":

Tangan cepat pegal saat menunggang sepeda motor dikarenakan getaran akibat permukaan jalan yang kurang bagus.Lebih parah rute yang ditempuh cukup jauh. Untuk menguranginya, setang diganti dengan produk berlabel Top Secret (TC) yang bisa mengurangi getaran.

Karena, pada kemudi telah dilengkapi semacam peredan (dumper). "Getaran yang diterima tangan saat melibas jalanan keriting akan direduksi," jelas Johny Lipurnomo dari Custom World (CW), produsen TC.

Jadi, antara sambungan pegangan kiri dan kanan pada setang produksi Taiwan ini dipasang peredam yang tyerbuat dari bahan polyurethane dengan ketebalan 2 cm. Menurut Johny, peredam dijamin aman dan awet karena sudah diriset. Dan tingkat redamannya diatur dariu setelan baut.

Bobotnya yang 1,2 kg tergolong ringan. Detailnya, termasuk harga bisa tanyakan ke CW di (021) 4515532.

Satu lagi, filter udara model belalai. Harganya Rp400 ribu dan tentu bikin unik tampilan. Bahannya dari pelat 1,2 mm, kata Bambang Winarto, pemilik Herry Matic (HM), Jakarta Selatan.

bambang yang merancang sejak tahun lalu, mulanya hanya buat kontes. Eh, ternyata banyak yang memesan. untuk memasang perlu pelat tambahan sebagai dudukan. Jelasnya, putar nomor telp (021) 96829778.

Sumber : www.kompas.com

YOU MIGHT ALSO LIKE

Advertisements

Advertisements