Presiden AS Barack Obama dijadwalkan tiba pukul 15.00 WIB di Bandara Halim Perdanakusumah, Jakarta Timur. Pengamanan juga tampak ketat sejak pagi hari tadi.
Selain ribuan personel TNI dan Polri, tampak pula anggota US Secret Service yang berjaga di sekitar Halim, Selasa (9/11/2010). Ada special agent yang tidak berseragam. Ada pula uniformed division yang berseragam hitam-hitam.
Saat tiba waktu makan siang, para pengawal Obama ini pun menyempatkan diri jajan donat di sebuah gerai yang berada di Terminal Keberangkatan Bandara Halim.
"Jajannya donat ya," celetuk beberapa orang yang berada di Bandara saat melihat para pengawal Obama ini.
Tim uniformed division ini tampak mengenakan polo-shirt berwarna hitam, celana lapangan dan topi. Di paha mereka ada pistol beserta magasen. Tak ketinggalan kacamata hitam. Postur tubuhnya tinggi dan tegap.
Para pengawal Obama inilah yang akan mengawal orang nomor satu di AS ini selama berada di Indonesia.
Selain ribuan personel TNI dan Polri, tampak pula anggota US Secret Service yang berjaga di sekitar Halim, Selasa (9/11/2010). Ada special agent yang tidak berseragam. Ada pula uniformed division yang berseragam hitam-hitam.
Saat tiba waktu makan siang, para pengawal Obama ini pun menyempatkan diri jajan donat di sebuah gerai yang berada di Terminal Keberangkatan Bandara Halim.
"Jajannya donat ya," celetuk beberapa orang yang berada di Bandara saat melihat para pengawal Obama ini.
Tim uniformed division ini tampak mengenakan polo-shirt berwarna hitam, celana lapangan dan topi. Di paha mereka ada pistol beserta magasen. Tak ketinggalan kacamata hitam. Postur tubuhnya tinggi dan tegap.
Para pengawal Obama inilah yang akan mengawal orang nomor satu di AS ini selama berada di Indonesia.
sumber :http://www.kaskus.us/showthread.php?t=5872071