Washington - Suara rentetan tembakan terdengar di sekitar gedung Pentagon. Belum diketahui dari mana asal suara tembakan dan siapa yang telah menembakkan senjata.
Juru bicara polisi Pentagon, Chris Awam mengatakan insiden penembakan tersebut belum diketahui dari mana asalnya. Namun Petugas polisi Pentagon mendengar ada sekitar 5 bunyi tembakan pada pukul 04.50 waktu setempat,
Menurut juru bicara Pentagon Force Protection Agency (PFPA) Terry Sutherland seperti dikutip dari CNN, Rabu (20/10/2010), dua peluru menghantam sisi selatan bangunan Pentagon, satu mengenai jendela dan yang lainnya memantul pada bangunan itu sendiri.
Dinding itu adalah bagian kosong dari bangunan yang sedang direnovasi.
Sutherland menambahkan, salah satu peluru juga bersarang di jendela. Di sekitar jendela terdapat sisa peluru yang tidak pecah.
Para pejabat segera akan menggelar konferensi pers tentang insiden itu di Pentagon. Sementara pihak kepolisian setempat mengaku masih menyelidikinya.
sumber :http://www.detiknews.com/read/2010/10/20/013639/1469449/10/gedung-pentagon-diberondong-tembakan