Sabtu, 09 Oktober 2010

Angka 10 Dianggap Angka Unik dan Mudah Diingat

Do you want to share?

Do you like this story?

Topik Hari ini GOKIEL ABIEZ Yaitu mengenai":Bandung - Alasan utama pasangan di Bandung melangsungkan pernikahan di tanggal 10-10-10 karena angka tersebut dianggap unik dan mudah diingat. Kantor Urusan Agama (KUA) di Kota Bandung pun kewalahan melayani permintan para pasangan yang ingin menikah di tanggal tersebut.

Seperti dituturkan oleh Tatang Sumarna (52), penghulu KUA Cibeunying Kidul, mayoritas pasangan yang akan menikah ditanggal tersebut mengaku sengaja memilih angka tersebut jauh-jauh hari sebelumnya. Dan mayoritas dari mereka beralasan angka tersebut langka dan unik.

"Mereka menganggap angka tersebut adalah angka yang unik. Selain mudah diingat, mereka menganggap tanggal tersebut bersejarah," katanya saat ditemui di kantornya di Jalan Cikaso Selatan No 36, Jumat (7/10/10).

Dari 16 pasangan yang tercatat di KUA Cibeunying Kidul ini adalah pasangan muda dan baru pertama kali menikah.

"Selain langka, angka 10 ini dinilai angka baik. Mungkin itu sebabnya banyak yang ingin menikah di tanggal tersebut," ujarnya.
(afz/afz)

Sumber : http://bandung.detik.com

YOU MIGHT ALSO LIKE

Advertisements

Advertisements